Fakta produk pertama dari beberapa brand terkenal di dunia

Kantor pertama Amazon
Kantor pertama Amazon
Disipilin, tekun dan kerja keras. Mungkin itu adalah sebagian usaha yang dilakukan oleh para pendiri perusahaan yang terkenal saat ini, mulai dari Apple, Microsoft, Samsung, Lego, Intel, Nintendo dan masih banyak lainnya. Hampir semua dari kita mengenal produk mereka, bahkan sebagian besar kita memilikinya.

Mereka memulai semua dari kecil, kemudian tumbuh dan berkembang, hingga kini telah menjadi perusahaan yang sangat besar dan mempengaruhi dunia, berikut ini adalah beberapa fakta produk pertama dari brand terkenal yang ada di dunia


  • Steve Jobs, Steve Wozniak, dan Ronald Wayne menjadi sosok pendiri Apple. Microcomputer Apple I sendiri dirancang oleh Wozniak pada tahun 1975. Penjualan yang relatif sukses ikut mendorong lahirnya Apple II.
  • Larry Page dan Sergey Brin membidani kelahiran Google yang mulai mengakrabi dunia maya pada tahun 1996. Versi pertama Google dirilis pada Agustus 1996 di situs web Stanford.
  • Ole Kirk Christiansen, seorang tukang kayu, mulai terinspirasi bikin Lego saat Denmark dilanda resesi tahun 1930-an. Ia kesulitan mencari kayu untuk bikin furniture dan lantas menjadikannya mainan.
  • Intel didirikan Gordon Moore dan Robert Noyce di California pada tahun 1968. Pada awalnya, Intel tidak memproduksi prosesor seperti yang identik dengan mereka saat ini, melainkan chip memory seperti SRAM, DRAM, dan EPROMs.
  • Nintendo didirikan oleh Fusajiro Yamauchi di Kyoto, Jepang pada 1889. Saat itu Nintendo merupakan sebuah perusahaan kartu permainan.
  • Sony, yang dibentuk di Tokyo oleh Masaru Ibuka dan Akio Morita usai Perang Dunia II, menghasilkan penanak nasi elektronik sebagai produk awal. Tetapi produk ini tak pernah dirilis ke pasar karena masih dalam prototipe.
  • Raksasa e-commerce AS, Amazon, awalnya dirancang Jeff Bezos sebagai sebuah toko buku online dengan nama Cadabra. Nama itu berusia singkat karena Bezos lantas mengubahya jadi Amazon.com dan begini listing awal perusahaan tersebut.
  • Jack Dorsey, Noah Glass, Biz Stone, dan Evan Williams mendirikan Twitter pada 2006. Jack Dorsey awalnya dapat gagasan menciptakan sebuah layanan mirip SMS yang bikin user dapat berkomunikasi dengan sekelompok kecil orang.
  • PayPal awalnya lahir sebagai Confinity pada Desember 1998 sebagai layanan transfer uang. Pada Maret 2000, Confinity bergabung dengan X.com, perusahaan bank online yang didirikan Elon Musk.
  • Ubisoft kini merupakan salah satu pengembang game ternama. Didirikan di Prancis, Ubisoft merilis game pertamanya pada tahun 1986. Gamenya dinamai Zombi.
  • Saat ini EA, atau Electronic Arts, sangatlah identik dengan game lewat sejumlah judul franchise-nya. Hard Hat Mack menjadi game pertama yang mereka rilis pada tahun 1983, untuk Apple II.
  • Siapa yang saat ini tak kenal Facebook atau Mark Zuckerburg? Dalam sejarahnya, yang juga sudah terdokumentasi di sejumlah media, layanan ini awalnya merupakan sebuah jejaring sosial kampus.
  • Samsung didirikan oleh Lee Byung-chul di Taegu, Korea Selatan, pada 1 Maret 1938. Jika kini lebih dikenal sebagai penguasa smartphone dunia, Samsung awalnya bergerak sebagai perusahaan yang mengekspor mie dan barang konsumsi lainnya ke China.

Informasi lainnya

Fakta Bangunan

Fakta tentang bangunan di dunia

Bangunan tertua, sejarah dan misteri pembangunannya

Burj Khalifa

Daftar 10 Gedung tertinggi di dunia

Tabel gedung berdasarkan ketinggian

Kantor pertama Amazon

Fakta produk pertama dari beberapa brand terkenal di dunia

Samsung awalnya adalah perusahaan yang mengekspor mie dan barang konsumsi lainnya ke China

Belajar Matematika

Fakta Unik Matematika

Matematika itu menyenangkan

John Kei Tertangkap 17 February 2012, Hotel C’One, Pulomas, Jakarta Timur

Data dan fakta John Kei Pemuda dari Maluku

Selain dikenal sebagai preman John Kei juga dianggap sebagai malaikat bagi sekelompok orang

Gambar Api

Fakta sederhana tentang api yang membuat kita tersenyum

Api kecil jadi teman, api besar menjadi lawan